https://journal.atvi.ac.id/index.php/jurnal_visioner/issue/feed Journal Visioner : Journal of Media and Art 2023-12-30T03:08:36+00:00 Open Journal Systems <p><strong>Jurnal Visioner</strong> diterbitkan sebagai media yang dapat mengkomunikasikan karya akademis baik dari para dosen ATVI maupun dari pihak luar yang mengulas masalah-masalah pendidikan penyiaran maupun kinerja dunia penyiaran (termasuk jurnalisme penyiaran) melalui ulasan yang didasarkan atas telaah akademis. Visioner menghadirkan berbagai tulisan antara lain aspek ekonomi industri televisi, gerakan literasi media melalui dongeng, pembahasan mengenai media sosial, demokrasi, etika, pengembangan plot, makna dan pesan pada film.</p> <p><img src="https://journal.atvi.ac.id/index.php/jurnal_visioner/management/settings/context/undefined" /></p> <p> </p> <p> </p> https://journal.atvi.ac.id/index.php/jurnal_visioner/article/view/39 Persahabatan yang Dimediasi Lewat Komunikasi Melalui Komputer: Masih Mungkinkah? 2023-12-26T13:07:59+00:00 Margawati Van Eymeren margaretha.soetrisno@gmail.com <p>Fenomena persahabatan telah menjadi enigma tersendiri dan telah direfleksikan sejak jaman filsuf Yunani hingga ke masa kini. Orang yang terlibat dalam persahabatan menggunakan komunikasi interpersonal sedangkan media komunikasi pun mengalami perubahan dari masa ke masa, mulai dari tuturan, ke tulisan, ke elektronik dan internet. Persahabatan diawali perkenalan dan pertemanan yang lalu dikembangkan ke teman akrab atau sahabat. Teknologi Informasi (TI) yang berbasis internet melahirkan media baru dimana komunikasi dapat dimediasi oleh komputer (CMC) dan makna teman (<em>friend</em>) pun berubah. Paradigma peranti dalam TI yang memisahkan secara tajam antara sarana dan tujuan pun memungkinkan adanya perbedaan status teman, ada yang nyata, ada yang fiktif, dan ada yang palsu. Bahkan teman, pertemanan, dan persahabatan dapat dikomodifikasikan. Padahal persahabatan memiliki makna yang medalam dan berfungsi secara etis dalam emansipasi manusia. Tulisan ini bermaksud memahami fenomena persahabatan di era CMC lewat telaah filosofis untuk mendekati permasalahan tersebut. Dengan menggunakan metode kualitatif-interpretif, dilakukan dialektika sublatif atas fenomena persahabatan dalam tiap-tiap masanya. Sublasi atas persahabatan di era sahabat seiring sejalan (era tuturan) dan persahabatan di era sahabat pena (tekstualitas dengan ciri khas berupa&nbsp; “<em>absence presence</em>”) dapat memberi prospek bahwa persahabatan di era CMC&nbsp; masih dapat dipertahankan dengan memerhatikan beberapa hal yang mendasar seperti gaya perbincangan dalam tekstualitas padahal dilangsungkan secara&nbsp; “<em>absence presence</em>” memerlukan keterandalan, kesantunan, dan empati.</p> 2023-12-27T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Journal Visioner : Journal of Media and Art https://journal.atvi.ac.id/index.php/jurnal_visioner/article/view/45 Konvergensi Media Dalam Industri Televisi 2023-12-30T03:08:36+00:00 Teguh Setiawan Imam Santoso teguh.setiawan@atvi.ac.id Leanardus Aryo leonardus.aryo@trisakti.ac.id <p>Penelitian ini bertujuan menjelaskan kanal kanal yang digunakan dan implementasi dimensi-dimensi&nbsp; konvergensi pada penayangan Piala Dunia 2022 . Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kepustakaan literatur dengan pendekatan penelitian kualitatif.&nbsp; Hasil penelitian menunjukkan bahwa Emtek selaku pemegang hak siar Piala Dunia 2022 telah mengimplementasikan konsep konvergensi secara efektif,dan menggabungkan teknologi dan media dalam berbagai platform untuk memberikan pengalaman yang komprehensif kepada penonton.</p> 2023-12-30T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Journal Visioner : Journal of Media and Art https://journal.atvi.ac.id/index.php/jurnal_visioner/article/view/44 Transformasi Manajemen Kreatif Kerabat Kerja Produksi Acara Televisi 2023-12-30T02:58:29+00:00 Rusman Latief rusman@atvi.co.id Adryans adryans851001@gmail.com Yusiatie yusiatie.5@gmail.com <p>Manajemen kreatif adalah istilah lain dari manajemen produksi acara televisi baik untuk produksi studio (indoor)&nbsp; menggunakan multi kamera&nbsp; dengan teknik live on tape,&nbsp; baik untuk siaran langsung maupun rekaman. Juga untuk manajemen produksi luar studio (outdoor) dengan menggunakan teknik single camera dan/atau film style atau juga teknik master scene dan triple take. Dengan tumbuh kembangnya lembaga pendidikan bidang penyiaran (broadcasting) di mana para peserta didik diajarkan&nbsp; berbagai pengetahuan dan keterampilan memproduksi acara televisi, termasuk film,&nbsp; konten untuk multi media; media online, dan media sosial, menjadikan peserta didik, memiliki pengetahuan dan keterampilan, multi skill dan multi tasking&nbsp; dalam berbagai fungsi kerja produksi karya audio visual (acara televisi). Mulai dari praproduksi, produksi, dan pascaproduksi.&nbsp;&nbsp; Tidak hanya, pengetahuan dan keterampilan yang berkembang pada peserta didik bidang penyiaran, yang saat ini sudah dan akan bekerja di industri televisi, tetapi juga teknologi siaran dan produksi ragam content dan packaging acara televisi kian berkembang. Memberikan ruang kepada kerabat kerja atau kru, dalam hal&nbsp; kreativitas,&nbsp; kemudahan,&nbsp; efisiensi dan efektivitas dalam berkarya.&nbsp; Dengan pengetahuan dan keterampilan&nbsp; sumber daya manusia (SDM)&nbsp; yang multiskill dan multitasking serta didukung teknologi modern, menyebabkan terjadi tranformasi manajemen produksi yang memengaruhi unsur-unsur dalam proses produksi dan output karya yang dihasilkan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Pendekataan penelitian studi dokumen (document study), dan juga menggunakan pendekatan pengamatan alami (natural observation).&nbsp; Hasil penelitian yang diperoleh, bahwa transformasi manajemen kreatif produksi acara televisi, mengalami&nbsp; perubahan.&nbsp;&nbsp; Utamanya, pada&nbsp; unsur-unsur,&nbsp; jumlah kerabat kerja (crew) yang terlibat dalam produksi acara televisi berkurang, demikian juga dengan biaya produksi, dan durasi produksi yang semakin singkat</p> 2023-12-30T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Journal Visioner : Journal of Media and Art https://journal.atvi.ac.id/index.php/jurnal_visioner/article/view/41 PDIP dan Megawati dalam Dinamika Politik Indonesia 2014-2024 2023-12-26T13:45:07+00:00 Safrudiningsih safrudiningsih@gmail.com Dina Sudarmika dinaeffendie@gmail.com Suradi suradi2001@gmail.com <p>Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) di bawah kepemimpinan Megawati Soekarnoputeri telah memberi warna sangat kental pada politik Indonesia. Dominasi partai ini dalam dua kali Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden tak terbantahkan, bukan saja menjadi pemenang dalam Pemilu 2014 dan 2019, tetapi juga&nbsp; mengantarkan Joko Widodo sebagai Presiden. Partai dengan lambang Kepala Banteng moncong putih ini berambisi untuk meraih kemenangan ketiga kali pada Pemilu 2024 dan tentunya menargetkan kemenangan Capres yang diusungnya yakni Gandjar Pranowo. Namun melihat dinamika dan faktor Jokowi, yang berbeda dnegan dua pemilu sebelumnya, kita menantikan apakah PDIP mampu untuk hattrick atau sebaliknya.</p> 2023-12-27T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Journal Visioner : Journal of Media and Art https://journal.atvi.ac.id/index.php/jurnal_visioner/article/view/42 Efektivitas Prosesi Melarung Bunga di Laut Sebagai Simbol Penghargaan kepada Pahlawan yang telah gugur dalam Perspektif Komunikasi Gen Z 2023-12-26T14:13:43+00:00 Dewi Yudho Miranti dewiyudho1975@gmail.com <p>Simbolisasi penghargaan kepada para pahlawan yang telah gugur biasanya diperingati dalam berbagai event seperti Hari Pahlawan maupun hari-hari besar kenegaraan lainnya oleh seluruh warga Indonesia.&nbsp; Di sekolah-sekolah biasanya dilaksanakan upacara bendera begitu pula di lembaga-lembaga pemerintah.&nbsp; Salah satu tujuan simbolisasi penghargaan tentunya untuk mengenang jasa para pahlawan negeri ini yang telah berjuang merebut dan mempertahankan kemerdekaan Indonesia.&nbsp; Namun simbolisasi penghargaan kepada para pahlawan yang telah gugur dilakukan dengan berbagai cara, antara lain dengan mengheningkan cipta, mendatangi makam pahlawan, memberikan santunan kepada keluarga yang ditinggal, dan salah satunya juga adalah dengan melarung bunga di laut.&nbsp; Cara terakhir tentunya berpotensi tidak lagi sesuai lagi dengan nilai-nilai yang ada saat ini terutama berkaitan dengan isu lingkungan, yang telah menjadi bagian dari kepedulian Generasi Z.&nbsp;&nbsp; Oleh karena itu, penelitian ini bermaksud untuk mengetahui bagaimana pandangan Generasi Z terhadap cara menghargai para pahlawan yang telah gugur melalui kegiatan melarung bunga bunga di laut dan apakah menabur bunga di laut masih dianggap relevan bagi generasi ini untuk menunjukkan simbol penghormatan bagi para pahlawan negara.&nbsp;</p> 2023-12-27T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Journal Visioner : Journal of Media and Art https://journal.atvi.ac.id/index.php/jurnal_visioner/article/view/43 Pembelajaran Online dan Beban Mengajar Guru 2023-12-26T14:20:29+00:00 Nurohmat nur.nurohmat65@gmail.com <p>Wabah virus corona telah mengubah cara belajar mengajar, khususnya di Indonesia. Proses belajar mengajar yang berlangsung secara tatap muka menjadi proses online. Penting bagi pendidik dan peserta didik untuk bersiap dalam pelaksanaannya. Untuk memastikan pendidikan dan pembelajaran terus berlanjut, guru harus memperbarui kebijakan online mereka. Hal ini menambah tanggung jawab dan kesulitan tambahan, khususnya bagi pendidik yang baru mengenal pembelajaran online. Penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki apakah pengajaran online menambah beban fisik, psikologis, dan finansial yang ditanggung guru. Kuesioner online berfungsi sebagai instrumen dan metodologinya bersifat kuantitatif. Tiga puluh guru SMK swasta di Jakarta Barat dijadikan sebagai sampel penelitian. Hal ini terbukti dari bukti bahwa penggunaan pembelajaran online memberikan lebih banyak tekanan finansial, mental, dan fisik pada pendidik dibandingkan pada mereka.</p> 2023-12-27T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Journal Visioner : Journal of Media and Art